Unik, Motor Roda Tiga Listrik Cocok buat Emak-emak Keliling Komplek

Unik, Motor Roda Tiga Listrik Cocok buat Emak-emak Keliling Komplek

(Foto : Liputan6.com/Ica)

BATAMNEWS.CO.ID - Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2017 penuh dengan teknologi modern  dan kendaraan baru.

Selain mobil keluaran terbaru, tak luput dari perhatian pengunjung adalah motor roda tiga berpenggerak listrik yang cocok untuk emak-emak keliling komplek maupun belanja ke pasar.

Salah satu produk adalah motor listrik tiga roda, yang berada di booth Selis. Booth-nya ada di area pameran produk aftermarket.

Motor roda tiga ini seperti bajaj, hanya saja ditenagai motor listrik. Pabriknya ada di Cikupa, Tangerang. Bajaj listrik memiliki kabin khusus untuk pengemudi dan penumpang, lengkap dengan pintu kanan kiri.

Kaca depan ada dan wiper. Hanya saja, pada unit yang kami temui kaca depan belum terpasang, hanya terlihat wiper-nya.

Tenaga penggerak menggunakan motor listrik berdaya 1.600 Watt yang disematkan pada roda belakang sebelah kiri. Energi disuplai dari baterai 60 Volt 60 Ampere.

Menurut tenaga penjualnya, baterai tersebut merupakan rangkaian seri dari 5 aki mobil. Tentu bobotnya tidak akan seringan baterai lithium ion.***

 


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews